Rabu, 05/12/2012 23:09 WIB
Jakarta - Peristiwa kecelakaan terjadi pada sebuah kapal MV Sindo 31 tujuan Singapura-Tanjung Pinang. Total 97 penumpang yang berada di kapan nahas tersebut, dipastikan selamat.
Kapal itu mengangkut 97 penumpang dengan rincian 84 WNI dan 13 WNA ditambah anak buah kapal 6 orang. "Semuanya selamat," ujar Kabid Humas Polda Kepri,AKBP.Hartono kepada detikcom Rabu (5/12/2012).
Hartono mengatakan kapal ferry berlabuh dari pelabuhan internasional Singapura menuju pelabuhan internasional Sri Bintan Pura Tanjung Pinang, menjelang petang tadi. Di tengah perjalanan kapal itumenabrak karang di perairan tanjung uban-Bintan, Kepulauan Riau.
Hartono juga menjelaskan saat ini kapal tersebut dievakuasi dengan bantuan Kapal Pol Air Polres Bintan, Kapal KPLP, serta bantuan Speed boat Kepri-2.
Darin 97 penumpang dan awak kapal tersebut, 1 orang bernama Awalmiza (WNI) penumpang mengalami cedera. Dia dirawat di RSUD-Busung Tanjung Uban. "Yang lain dievakuasi ke Tanjung Pinang," kata Hartono.
(fjp/jor)
Anda sedang membaca artikel tentang
Total 97 Penumpang Kapal yang Tabrak Karang di Kepri Dipastikan Selamat
Dengan url
http://racingenemy.blogspot.com/2012/12/total-97-penumpang-kapal-yang-tabrak.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Total 97 Penumpang Kapal yang Tabrak Karang di Kepri Dipastikan Selamat
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Total 97 Penumpang Kapal yang Tabrak Karang di Kepri Dipastikan Selamat
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar