Rusia Tolak Ikan RI Soal Isu Radioaktif, Diduga Politik Dagang

Written By empatlima on Kamis, 14 Agustus 2014 | 00.43

Jakarta -Langkah Rusia menolak produk perikanan Indonesia karena dicurigai mengandung radioaktif, dianggap hanya politik dagang. Rusia ditenggarai ingin melakukan barter perdagangan dengan produk mereka.

"Obrolan terakhir dengan mereka, ada obrolan kalau ternyata mereka ingin agar dibuka akses impor daging sapi dan ayam ke Indonesia. Jadi kita kirim ikan, mereka kirim daging sapi dan ayamnya," kata Direktur Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan (P2KP) KKP Saut Hutagalung di Gedung Mina Bahari III, Jakarta (13/8/2014).

Menurut Saut, hal ini sangat tak mungkin karena Indonesia sudah mampu swasembada daging ayam. Namun pihaknya tetap melakukan langkah diplomasi agar perundingan perdagangan kedua negara tetap berjalan.

"Yang kita kedepankan itu bahwa kita sudah melakukan impor onderdil pesawat dari Rusia. Kan kita beli Sukhoi, beli truk dan lain-lain, itu yang kita kedepankan dalam perundingan," sebutnya.

Ia mengatakan, ekpor ikan ke Rusia tidak bisa dihentikan begitu saja. Pasalnya, Indonesia sudah terlalu banyak memasukkan barang dari Rusia.

"Neraca dagang Indonesia dan Rusia itu masih defisit. Jadi tidak bisa begitu saja kita hentikan ekspor ke sana. Tetap harus ada supaya seimbang," pungkasnya.

Sebelumnya, Kementerian Kelautan dan Perikanan menyeleksi ulang 24 perusahaan agar bisa kembali mengeskpor ikan ke Rusia yang sejak 1 Juli 2013 dihentikan.

Saut menyebutkan sejumlah komoditas utama akan diperjuangkan untuk dapat diterima. "Ada Udang, Tuna dan minyak ikan. Minyak ikan itu ikan yang lemaknya banyak," katanya.

Sebagai gambaran, untuk komoditas udang, potensi ekspor mencapai 2.000 ton per perusahaan. Pada 2012, ekspor mencapai US$ 45 juta, kemudian turun hingga US$ 23 juta pada 2013 karena ada pembatasan tersebut.


(hen/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!


Anda sedang membaca artikel tentang

Rusia Tolak Ikan RI Soal Isu Radioaktif, Diduga Politik Dagang

Dengan url

http://racingenemy.blogspot.com/2014/08/rusia-tolak-ikan-ri-soal-isu-radioaktif.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rusia Tolak Ikan RI Soal Isu Radioaktif, Diduga Politik Dagang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rusia Tolak Ikan RI Soal Isu Radioaktif, Diduga Politik Dagang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger