Rabu, 25/03/2015 23:49 WIB
Jakarta - Terjadi dua kecelakaan di tol berbeda yakni Cikampek dan Purbaleunyi. Petugas masih melakukan penanganan kecelakaan.
Kecelakaan melibatkan kontainer dan truk trailer di KM 72 arah gerbang Tol Cikampek sekitar pukul 23.18 WIB, Rabu (25/3/2015).
"Masih dalam penanganan. Datanya belum ada, kita dapat info dari pengguna jalan, petugas sudah meluncur ke sana," kata Putra, petugas Jasamarga saat dikonfirmasi.
Sedangkan arus lalu lintas terpantau padat sepanjang sekitar 1 Km sampai gerbang keluar Tol Cikampek. "Kepadatan lalin dari KM 72 sampai keluar Tol Cikampek, kurang lebih 1 Km. Karena dampak keluar tolnya yang memang padat," ujarnya.
Sementara kecelakaan lainnya terjadi di Tol KM 97 arah Cileunyi sekitar pukul 23.15 WIB. Kecelakaan yang melibatkan mobil Toyota Avanza dengan nopol B 1060 PRI itu masih dalam penanganan.
Belum diketahui kronologi kecelakaan termasuk ada tidaknya korban. Hingga pukul 23.40 WIB petugas masih menangani kejadian itu.
(idh/fdn)
Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com
Anda sedang membaca artikel tentang
Jelang Tengah Malam, Kecelakaan Terjadi di Tol Cikampek dan Purbaleunyi
Dengan url
http://racingenemy.blogspot.com/2015/03/jelang-tengah-malam-kecelakaan-terjadi.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Jelang Tengah Malam, Kecelakaan Terjadi di Tol Cikampek dan Purbaleunyi
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Jelang Tengah Malam, Kecelakaan Terjadi di Tol Cikampek dan Purbaleunyi
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar